TRIBUN – Krisis air bersih kembali menimpa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jayapura. Rumah sakit rujukan tertinggi di Provinsi Papua itu dikabarkan sepekan terakhir membeli air tangki untuk memenuhi kebutuhan air bersih demi menunjang pelayanan.
Salah seorang pengunjung RSUD Jayapura, Rony (34) kepada wartawan di depan UGD rumah sakit itu, Sabtu (04/09/2021) mengaku memang tiga hari belakangan melihat sejumlah mobil tangki air keluar masuk lingkungan rumah sakit mengisi air di bak induk di bagian belakang.