PAREPARE — RSUD Andi Makkasau Kota Parepare melangkah jauh. Rumah sakit ini memiliki peralatan yang canggih, water treatment RO, serta tenaga profesional terlatih untuk pasien cuci darah.
Layanan antar jemput pasien cuci darah Hemodialisis (Lancar HD) yang diperuntukkan bagi warga Kota Parepare merupakan inovasi yang dihadirkan untuk memobilisasi pasien dalam mendapatkan pelayanan hemodialisis. Itu agar jadwal pasien teratur sesuai yang telah ditentukan.