BONTANG – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Taman Husada Kota Bontang mengadakan ProSehat untuk mengedukasi masyarakat mengenai kesehatan jiwa. ProSehat dilakukan sebagai promosi kesehatan yang dilakukan dengan melibatkan ahli terpercaya yang mengangkat tema “Kesehatan Jiwa di Masyarakat”.
RSUD Biak Satukan Layanan Neurointervensi dan Neurorestorasi Engineering Tatalaksana Stroke
KBRN, Biak : Penyakit stroke masih menjadi penyebab utama kematian dan kecacatan di Indonesia, menempati peringkat kedua di dunia. Hal ini menjadi perhatian khusus Kementerian Kesehatan RI melalui program KJSU – KIA (Kanker, Jantung, Stroke, Uronefrologi, dan Kesehatan Ibu dan Anak).
Saat ini, RSUD Biak memperkenalkan layanan komprehensif stroke yang sesuai dengan Pedoman Nasional Pelayanan Kedokteran (PNPK) Stroke meliputi layanan ambulans PSC untuk penanganan cepat, program trombolisis dengan ateplase, tindakan Neurointervensi dan Neurorestorasi Engineering.
RSUD Leuwiliang Tingkatkan Pelayanan dengan Program Okupansi Sensori Integrasi
LEUWILIANG – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Leuwiliang, terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanannya dengan menghadirkan program layanan okupasi sensori integrasi, sebuah program khusus untuk anak-anak usia maksimal 8 tahun.
Dokter Spesialis Rehabilitasi Medik RSUD Leuwiliang, dr. Hendriko Sitorus, Sp.KFR, MARS, AAK menjelaskan, layanan ini dirancang untuk membantu anak-anak dengan gangguan perkembangan sensorik, motorik, atau perilaku agar mampu menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih optimal.
RSUD Regional Sulbar kembangkan aplikasi kesehatan digital
Mamuju (ANTARA) – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Regional Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melakukan evaluasi dan pengembangan aplikasi kesehatan digital atau e-Health sebagai upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di daerah itu.
“RSUD Regional Sulbar saat sedang mengembangkan aplikasi e-Health. Tujuannya, untuk memperbaiki pelayanan kepada masyarakat Sulbar,” kata Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin saat menghadiri evaluasi penggunaan dan pengembangan e-Health di RSUD Regional Sulbar, Senin.
RSUD Morangan Kini Punya Rumah Perlindungan Pekerja Perempuan
Harianjogja.com, SLEMAN—Pejabat Sementara Bupati Sleman, Kusno Wibowo meresmikan Rumah Perlindungan Pekerja Perempuan, Selasa (19/11/2024). Layanan ini terselenggara berkat kerja sama antara RSUD Sleman dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB).
“Layanan ini sebagai bentuk peningkatan pelayanan bagi Masyarakat karena RSUD Sleman telah memasuki usia ke-47,” kata Kusno, Selasa siang.
RSUD dr Soeselo Slawi Gelar Review Standar Pelayanan Publik
SLAWI– RSUD dr Soeselo Slawi Kabupaten Tegal menggelar Review Standar Pelayanan Publik sebagai upaya menuju transformasi kesehatan di Ruang Auditorium RSUD setempat, Selasa (19/11). Forum konsultasi tersebut untuk menampung saran dan kritik dari masyarakat dalam pelayanan RSUD dr Soeselo.
Review Standar Pelayanan Publik yang dibuka oleh Direktur RSUD dr Soeselo, dr Guntur Muhammad Taqwin ini dihadiri sejumlah OPD, jajaran RSUD, LSM, Ormas, lembaga pendidikan dan media.
RSUD Leuwiliang Sabet Penghargaan Tertinggi dari BPJS Kesehatan
PORTALJABAR, KAB. BOGOR – Bukti nyata dari komitmen RSUD Leuwiliang dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Leuwiliang, Kabupaten Bogor, berhasil meraih penghargaan Bintang 5 tertinggi dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.
Penghargaan diberikan langsung oleh Direktur Teknologi Informasi BPJS Kesehatan, Edwin Aristiawan kepada Direktur RSUD Leuwiliang, Vitrie Winastri disaksikan langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika di Aula Utama RSUD Leuwiliang (15/11/2024).
Bersama Tingkatkan Mutu Pelayanan, RSUD Soedarso Pontianak Gelar Berbagai Kegiatan di HUT ke-48
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso Pontianak menggelar berbagai kegiatan menarik dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-48 Tahun 2024.
Rangkaian kegiatan yang digelar hingga Desember 2024 itu, diharapkan dapat bermanfaat bagi perkembangan mutu layanan Rumah Sakit (RS), dan juga peningkatan layanan kesehatan terhadap masyarakat di Kalbar.
Direktur RSUD Soedarso Hary Agung Tjahyadi mengungkapkan, pertama ada kegiatan Kalimantan Hospital Exhibition 2024.
Jajaran RSUD Koltim diharapkan Tetap Menjaga Kehadiran
KBRN, Kolaka Timur : Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) Ridwan Nasir mengajak seluruh jajaran Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koltim untuk senantiasa tetap menjaga kehadiran dalam melayani seluruh masyarakat di daerah ini.
Seperti yang terlihat pada Selasa 19 November pagi, Ridwan Nasir menjadi pembina apel bagi seluruh jajaran Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koltim, yang berlangsung di halaman RSUD Koltim Kelurahan Welala Kecamatan Ladongi.
RSUD Natuna penuhi standar RS tipe C
Natuna (ANTARA) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), menyebutkan ketersediaan dokter di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) setempat sudah memenuhi standar atau Rumah Sakit (RS) tipe C.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Natuna Hikmat Aliansyah di konfirmasi dari Natuna, Selasa, mengatakan idealnya RS tipe C wajib memiliki empat dokter spesialis besar, seperti spesialis penyakit dalam, spesialis anak, spesialis bedah, dan spesialis kandungan.