Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Serpong Utara yang berada di Jalan Raya Serpong, Pakulonan, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terlihat tidak memliki aktivitas pelayanan terhadap pasien sejak diresmikan pada, 23 Maret 2021.
Hal ini berbeda dengan apa yang diamanahkan oleh Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany yang saat itu meresmikan. Airin memerintahkan bahwa seminggu setelah peresmian, RSUD Serpong Utara harus sudah menerima pasien di RSUD khusus Covid-19.