News Satu, Sumenep, Selasa 17 September 2024- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Moh. Anwar (RSUDMA) Sumenep, Madura, Jawa Timur, membuat terobosan besar dalam dunia medis dengan meluncurkan dua teknik inovatif yang menjanjikan pengobatan tanpa operasi untuk tiroid dan tumor payudara.
Dengan langkah berani ini, rumah sakit plat merah ini mengukuhkan komitmennya untuk menghadirkan layanan kesehatan yang lebih canggih dan ramah pasien. Pada bulan Agustus 2024, RSUD dr. Moh. Anwar Sumenep memulai penerapan dua teknik minimal invasif yang menjanjikan kemajuan signifikan dalam penanganan penyakit tiroid dan tumor payudara.