Akibat pandemi COVID-19 terus berlanjut secara global, tantangan yang muncul adalah peralihan dari infeksi akut ke beban konsekuensi jangka panjang akibat penyakit tersebut. Meskipun terminologi konsensus belum tercapai, tahap pasca-akut COVID-19 sebagian besar didefinisikan sebagai 3 atau 4 minggu setelah timbulnya gejala, dan COVID-19 yang lama atau kronis didefinisikan sebagai gejala dan kelainan yang menetap atau muncul lebih dari 12 minggu. Sebagian besar penelitian berfokus pada COVID-19 akut dan sub akut, meskipun panduan berbasis bukti untuk pengelolaan COVID-19 yang lama masih terbatas. Memahami secara komprehensif efek kesehatan COVID-19 dari tahap akut hingga kronis menjadi hal penting, bukan hanya untuk persiapan gelombang pandemi lebih lanjut, melainkan juga untuk menilai beban sistem perawatan kesehatan akibat konsekuensi COVID-19. Artikel ini dipublikasikan pada Juli 2021 di jurnal The Lancet.
19 Jul2021
Komplikasi di Rumah Sakit terkait COVID-19
Subscribe
Login
0 Comments