Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan FK-KMK UGM
dan
Forum Manajemen RS Pendidikan-FK
menyelenggarakan diskusi online serial dengan topik:
“Mencari Solusi untuk Hambatan Pelaksanaan UU Pendidikan Kedokteran dalam Insentif Residen.”
Sesi 2a. Mengatasi Hambatan Birokrasi dalam pelaksanaan UU Pendidikan Kedokteran 2013 untuk Insentif Residen
Latar Belakang
Sesi diskusi ini merupakan lanjutan dari webinar sebelumnya, dimana telah dibahas adanya hambatan dalam pelaksanaan UU Pendidikan kedokteran tahun 2013, terutama dalam hal insentif residen. Silahkan klik materi pertemuan minggu lalu disini.
Terdapat perbedaan tentang pemberian insentif residen ini antara RSD yang merupakan BLUD dan RS Pendidikan vertikal yang merupakaan kementerian Lembaga. RSD yang menggunakan BLUD bisa fleksibel dalam menganggarkan biaya insentif, karena nomenklaturnya terbuka. Sedangkan permasalahan di RS Vertikal adalah nomenklatur tertutup, sehingga tidak fleksibel dalam menganggarkan insentif untuk residen.
Tujuan
Membahas kemungkinan solusi untuk insentif residen di RS Pusat (vertikal) yang merupakan RS Pendidikan utama dan RSD, guna memenuhi hak residen yang tercantum dalam UU Pendidikan Kedokteran (2013).
Kegiatan
Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk diskusi secara daring, yang rencananya akan diisi oleh narasumber :
- Siswo Suyanto, DEA – Ahli Hukum Keuangan Negara, Ketua Tim Kecil Penyusunan Undang-undang Bidang Keuangan Negara
- Ari Wahyuni, S.H., M.P.M – Direktur Pembinaan Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum, Kementerian Keuangan.
- Edward Harefa, SE, MM, QCRO – Inspektur Jenderal IV Kementerian Kesehatan
Pembahas yang akan diundang untuk mengisi webinar ini adalah :
- Lies Dina Liastuti, SpJP(K), MARS – Direktur Utama RSCM yang masih mengalami kesulitan dalam mengalokasi anggaran untuk insentif residen.
- dr.Joni Wahyuhadi, Sp.BS(K). – Direktur Utama RSD Soetomo yang telah berhasil mendapatkan dasar hukum untuk pemberian insentif residen.
- dr. Achmad Soebagjo Tancarino, MARS – Kepala Pusat Pelatihan SDM Kesehatan, BPPSDMK, Kementerian Kesehatan
Moderator: Dr. dr. Ina Rosalina, Sp.A(K), M.Kes, M.HKes dari Forum Manajemen RS Pendidikan-FK
Waktu dan Tempat
Kegiatan Diskusi online “Mencari Solusi untuk Hambatan Pelaksanaan UU Pendidikan Kedokteran dalam Insentif Residen” akan diselenggarakan melalui Zoom Meeting pada:
Hari/Tanggal : Kamis, 18 Maret 2021
Pukul : 13.00 – 15.00 WIB
Meeting ID : 861 0504 4788
Passcode : 669589
Link join : https://us02web.zoom.us/meeting/register/tZIsd-yoqj8tEtwYPlv80Ul4zJQI9dIOGZ7Y
Target Peserta
Target peserta yang diharapkan bisa bergabung adalah Dewas Pengawas dan Direksi RS Pendidikan Utama (RS vertikal), RS Pendidikan Jejaring (RSD sebagian besar), anggota ARSPI, Dekanat Fakultas Kedokteran di Indonesia, dan para pemangku kebijakan terkait.
Rundown Kegiatan
Waktu | Agenda | Narasumber |
13.00 – 13.05(10 menit) | Pembukaan | DR.dr. Darwito SpB(Onk) SH Ketua Forum Manajemen RS Pendidikan-FK
Moderator : Dr. dr. Ina Rosalina, Sp.A(K), M.Kes, M.HKes |
13.10 – 13.25(15 menit) | Paparan Materi I | Drs. Siswo Suyanto, DEA |
13.25 – 13.40(15menit) | Paparan Materi II | Ari Wahyuni, S.H., M.P.M |
13.40 – 13.55(15 menit) | Paparan Materi III | Edward Harefa, SE, MM, QCRO |
13.55 – 14.10(10 menit) | Pembahasan I | dr. Lies Dina Liastuti, Sp.JP(K), MARS |
14.10 – 14.20(10 menit) | Pembahasan II | Dr. dr. Joni Wahyuhadi, Sp.BS(K) |
14.20 – 14.55(35 menit) | Diskusi | |
14.55 – 15.00(5 menit) | Penutup | Dr. dr. Darwito SpB(Onk) SH |