BANGKALAN, RadarMadura.id – Manajemen RSUD Syamrabu terus berupaya memberikan layanan terbaik kepada masyarakat. Yakni, dengan menghadirkan berbagai layanan yang dibutuhkan oleh masyarakat.
Antara lain layanan Ambulans Peduli Tretan Dhibi’ (Ampibi), Duwe’ Beres dan layanan Homecare Padha Beres. Selanjutnya, RSUD Syamrabu siap melayani pasien yang belum memiliki identitas kependudukan.
Rumah sakit pelat merah itu juga memiliki layanan unggulan berupa pengantar obat ke rumah pasien dalam kota melalui inovasi layanan Taromah.
Serta, penanganan pasien anak stunting melalui inovasi layanan Canting,” ujar Kepala Instalasi Promosi Kesehatan RSUD Syamrabu Oktavia Indah Ambarsari, S.Farm., Apt.
RSUD Syamrabu juga membuka layanan pendaftaran online pada pasien poli rawat jalan. Layanan tersebut dapat diakses melalui aplikasi Syamrabu Mobile.
”Serta masih banyak lagi inovasi lain yang diciptakan untuk mempermudah dan meningkatkan mutu layanan kepada masyarakat,” katanya.
Okta menambahkan, setiap insan civitas hospitalia RSUD Syamrabu dituntut memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Juga diharuskan meminimalkan komplain.
”Jika ada komplain pun harus segera direspons cepat dan ditindaklanjuti. Hal ini diharapkan dapat menciptakan dan menumbuhkan kepercayaan kepada masyarakat terhadap pelayanan di bidang kesehatan,” tuturnya.
Pembangunan infrastruktur berupa penambahan fasilitas layanan rawat inap terus dilakukan. Salah satunya gedung lima lantai yang dibangun 2024. Fasilitas itu dimanfaatkan untuk berbagai layanan.
”Gedung baru ini sudah dilengkapi dengan poli ginjal dan hipertensi, layanan hemodialisis, layanan poli saraf/stroke, serta layanan rawat inap untuk pasien stroke,” sambungnya.
Tahun ini RSUD Syamrabu kembali membangun infrastruktur keperawatan. Yakni, gedung keperawatan dan parkir yang sama-sama dibangun lima lantai. Fasilitas tersebut juga akan dilengkapi tempat ibadah yang layak dan representatif.
”Manajemen RSUD Syamrabu terus berbenah, baik dari pemenuhan sarana dan prasarana, pemenuhan SDM terlatih dan peralatan kedokteran canggih lainnya. Termasuk alat cath lab, bagi pasien yang membutuhkan katerisasi jantung/pasang ring jantung,” ujarnya. (jup)
Sumber: radarmadura.jawapos.com