Kerangka Acuan Kegiatan
Webinar
Unit Cost Effectiveness, Strategi Mengoptimalkan Pelayanan Kesehatan di Rumah Sakit Daerah Sebagai Upaya Transformasi Layanan Kesehatan
25 April 2025
13.30-15.00 WIB
Latar Belakang
Pelayanan kesehatan merupakan salah satu aspek fundamental dalam pembangunan manusia yang berkelanjutan. Di Indonesia, rumah sakit daerah memegang peran strategis sebagai ujung tombak penyediaan layanan kesehatan bagi masyarakat, terutama di wilayah- wilayah yang belum terjangkau oleh fasilitas kesehatan swasta. Namun, tantangan besar sering dihadapi oleh rumah sakit daerah, seperti keterbatasan anggaran, distribusi sumber daya yang tidak merata, serta tuntutan untuk tetap memberikan pelayanan berkualitas tinggi kepada masyarakat.
Salah satu pendekatan yang dapat digunakan untuk mengatasi tantangan tersebut adalah melalui optimalisasi unit cost atau biaya satuan layanan kesehatan. Implementasi unit cost pada pelayanan di rumah sakit masih terdapat hambatan dan kendala. Contohnya adanya isu tarif INA CBGs dalam BPJS Kesehatan yang masih ditemukan adanya perbedaan tarif yang dikeluarkan oleh rumah sakit dengan tarif INA CBGs yang berlaku. Perbedaan ini berdampak pada kerugian rumah sakit, terlebih jika unit cost yang dikeluarkan lebih tinggi daripada tarif INA CBGs.
Dalam rangka mendukung transformasi pelayanan kesehatan di rumah sakit daerah, diperlukan upaya untuk meningkatkan kapasitas manajerial dan teknis terkait optimalisasi unit cost. Melalui webinar ini, diharapkan para peserta, baik itu manajer rumah sakit, tenaga keuangan, maupun tenaga medis, dapat memperoleh wawasan baru yang dapat langsung diterapkan dalam pekerjaan mereka sehari-hari. Dengan demikian, rumah sakit daerah dapat menjadi institusi yang lebih efisien, transparan, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat, sekaligus mendukung pencapaian visi kesehatan nasional.
Tujuan Kegiatan
Tujuan dari webinar ini antara lain:
- Meningkatkan wawasan terkait optimalisasi unit cost di rumah sakit daerah sebagai upaya transformasi pelayanan kesehatan
- Mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi unit cost di rumah sakit
- Membahas strategi optimalisasi unit cost yang dapat diterapkan di rumah sakit
- Meningkatkan kemampuan dan keterampilan peserta dalam mengelola dan mengoptimalkan unit cost
Sasaran Peserta
Sasaran peserta yang diharapkan meliputi:
- Manajemen rumah sakit
- Keuangan rumah sakit
- Bagian perencana program
- Kendali mutu rumah sakit
- Dokter, perawat, dan tenaga kesehatan lainnya
- Staf rumah sakit
Waktu Pelaksanaan
Hari : Jumat
Tanggal : 25 April 2025
Pukul : 13.30 – 15.00 WIB
Link zoom : https://pkmk.site/WebinarUnitCost
Meeting ID : 885 8691 8814
Passcode : unitcost
Streaming : PKMK FK-KMK UGM
Materi
Pentingnya unit cost dalam pengelolaan keuangan rumah sakit dan strategi optimalisasinya
Narasumber
- Yos Hendra, , MM., M.Ec.Dev., Ak., CA., MAPPI
- Barkah Wahyu Prasetyo, , Ak., CA.
Susunan Agenda
Waktu (WIB) | Durasi | Topik | PIC/Narasumber |
10.00 – 10.05 | 5’ | Pembukaan | MC:Husniawan Prasetyo |
10.05 – 10.55 | 50’ | Pemaparan materi:“Pentingnya unit cost dalam pengelolaan keuangan rumah sakit dan strategioptimalisasinya” | Yos Hendra, SE.,MM., M.Ec.Dev., Ak., CA.,MAPPI dan Barkah Wahyu Prasetyo, SE.,Ak., CA. |
10.55 – 11.25 | 30’ | Diskusi tanya jawab | MC dan Narasumber |
11.25 – 11.30 | 5’ | Penutup | MC |
Narahubung
Barkah Wahyu Prasetyo / 085879830589 / [email protected]
Pendaftaran : Ubaid Hawari / 0811250983
Pusat Kebijakan Dan Manajemen Kesehatan
Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada
Gedung Litbang FK-KMK Jl. Medika Yogyakarta 55281 Telp/Fax: 0274 – 549425