KEDOPOK, Radar Bromo – Penyelesaian pembangunan RSUD Ar-Rozy akan dilakukan tahun ini. Melalui APBD 2023, telah dialokasikan anggaran sekitar Rp 5,5 miliar untuk pengurukan lahan parkir dan halaman RSUD. Komisi III DPRD Kota Probolinggo pun mendesak pengurukan itu selesai sebelum RSUD di-launching.
Anggota Komisi III DPRD Kota Probolinggo Heri Poniman berharap, pembangunan RSUD Ar-rozy yang belum rampung bisa segera diselesaikan. Untuk itu, lanjutan pekerjaan yang dilakukan tahun ini harus dipercepat tendernya. Sehingga, pengerjaannya juga bisa lebih cepat. Seperti pengurukan lahan parkir dan halaman RSUD.
Sebab, pemkot sendiri menargetkan RSUD Ar-Rozy akan di-launching tahun ini. tepatnya sebelum masa jabatan Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin berakhir. Nyatanya, tahun ini masih banyak pembangunan yang belum rampung.
”Sekarang sudah hampir pertengahan tahun, tapi pekerjaan lanjutan pembangunan RSUD belum ada yang dikerjakan. Mulai peninggian badan Jalan Prof Hamka sampai pengurukan lahan parkir dan halaman rumah sakit. Padahal, akhir tahun masa jabatan wali kota sudah berakhir,” ungkapnya.
Hal serupa diungkapkan Ketua Komisi III DPRD Kota Probolinggo Agus Riyanto. Dia minta, jangan sampai RSUD Ar-Rozy dipaksakan diresmikan tahun ini. Sementara fasilitasnya belum siap semua. Seperti halaman yang belum selesai pengerjaan pembangunannya. Akhirnya, masyarakat yang datang berobat ke RSUD malah akan tak nyaman.
”Bukannya sembuh. Masyarakat yang datang ke RSUD Ar-Rozy untuk berobat, malah tambah sakit karena tersandung di lahan RSUD yang belum selesai dibangun,” ungkapnya.
Kabag Pengadaan Barang dan Jasa di Setda Kota Probolinggo Andung Tjahjono menegaskan, dokumen kegiatan pengerjaan pengurukan lahan parkir dan halaman RSUD Ar-Rozy sudah diajukan ke bagian pengadaan barang dan jasa. Kini, pihaknya tengah me-review dokumen tersebut. Jika memang sudah lengkap, langsung masuk proses tender.
”Diperkirakan membutuhkan waktu seminggu untuk me-review dokumen itu. Sehingga, diperkirakan bulan ini sudah masuk tahap tender,” ungkapnya. (mas/hn)
Sumber: jawapos.com