GARUT, (PR).- Bupati Garut, Rudy Gunawan lagi-lagi menunjukan rasa geramnya terhadap hasil pembangunan sejumlah proyek infrastruktur di Kabupaten Garut. Ia menilai pengerjaan pembangunan proyek tersebut seolah-olah dilaksanakan secara asal-asalan sehingga hasilnya mengecewakan.
Salah satu yang menjadi sorotan Bupati yakni progres pembangunan ruang rawat jalan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Slamet Garut. Ia menyebutkan penyelenggara proyek tidak menyertakan tenaga ahli dan tenaga terampil untuk mengawasi jalannya pembangunan proyek yang menyebabkan pengerjaannya seolah asal jalan saja.