TOR
Kuliah Perdana Mahasiswa Baru Program Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta, Tahun Akademik 2019/2020
Kamis, 15 Agustus 2019
Auditorium Gedung Tahir Lantai 8 Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta
TEMA:
Solusi Kebijakan Limbah Medis di RS dan Pelayanan Kesehatan:
Apakah pemerintah daerah dapat berperan?
Pengantar
Limbah Medis yang berasal dari RS dan berbagai lembaga pelayanan kesehatan termasuk Puskesmas sudah menjadi masalah laten. Kebijakan saat ini yang cenderung sentralistik menjadi sulit diterapkan di daerah. Seminar ini berusaha membahas mengenai inovasi daerah, khususnya DIY dalam menangani masalah limbah medik ini. Dengan kata lain, mungkinkan ada solusi berbasis kebijakan daerah (Propinsi dan Kabupaten/kota) untuk masalah limbah medik ini? Disamping peran penentu kebijakan, juga ada pertanyaan menarik apakah limbah medik ini dapat dikelola bersama dengan pihak swasta. Hal ini berarti ada kemungkinan pihak swasta ikut menangani masalah limbah medik ini dengan basis komersial yang dapat dikendalikan oleh pemerintah. Hal ini penting karena pihak swasta cenderung inovatif, mempunyai teknologi baru, serta mempunyai akses lebih baik untuk pendanaan modal.
Tujuan Seminar:
- Membahas Situasi Terbaru Problem Limbah Medis di Indonesia
- Membahas Inovasi di Pemerintah Propinsi DIY Dalam Limbah Medis
- Membahas Teknologi Terbaru untuk Pengelolaan Limbah Medik
- Membahas Peran Penelitian Lintas Fakultas dalam Mencari Solusi Masalah Limbah Medis
Bentuk kuliah:
Seminar setengah hari yang terbagi dalam 3 sesi
Peserta:
- Mahasiswa baru Program Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat FK-KMK UGM Tahun Akademik 2019/2020
- Mahasiswa Program Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat FK-KMK UGM TA 2018
- Mahasiswa Prodi S2 IKK
- Mahasiswa Prodi S2 Lingkungan /K3 IKM
- Mahasiswa Prodi S2 Hukum
- Mahasiswa Prodi S2 Teknik Lingkungan
- Dekanat FK-KMK UGM
- Dosen-dosen IKM FK-KM UGM
- Dosen-dosen UGM
- Dinas Kesehatan dan RS di DIY Jawa Tengah
- Konsultan Manajemen dan Lingkungan
- Direksi RS
- Ahli Kesehatan Lingkungan
- Alumnus Prodi Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat FK-KMK UGM
Agenda :
Waktu | Kegiatan | Narasumber/PIC |
08.00-08.30 | Registrasi | |
08.30-09.00 |
Pembukaan
|
|
09.00-09.30 |
Sesi 1 Keynote Speaker Gubernur DIY (Sri Sultan Hamengkubuwono X) |
Topik : Tentang Inisiatif Pemerintah Daerah dalam Pengembangan Pengelolaan Limbah Medis di DIY |
09.30-10.30 | Sesi 2 : Kebijakan Nasional Penanganan Limbah Medik | |
Topik: Arah Kebijakan Sistem Pengelolaan Limbah Medis Yang Ada Saat Ini Dari Aspek Lingkungan Hidup |
Rosa Vivien Ratnawati, SH., M.Sc. Direktur Jenderal Pengelolaan Limbah, Sampah, dan Bahan Beracun Berbahaya (PSLB3), Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI |
|
Topik: Masalah Dan Tantangan Pengelolaan Limbah Medis Di Fasilitas Kesehatan Dan Arah Kebijakan Nasional. |
dr.Kirana Pritasari, MQIH Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI |
|
Pembahas : Dr. Mubaysysir Hasanbasri, MA Moderator : Prof.dr. Laksono Trisnantoro, MSc., PhD |
||
10.30-11.00 | Break Pagi | |
11.00-12.45 |
Sesi 3: Diskusi Panel Membangun sistem penanganan limbah medik di lapangan |
|
Topik : Problem Dan Tantangan Dalam Pelaksanaan Undang-Undang dan Peraturan Pemerintah di Bidang Pembuangan Limbah Medis di Rumah Sakit |
Dr.dr. Lia G. Partakusuma, SpPK(K), MM, MARS.,FAMM Sekretaris Jenderal PERSI Pusat |
|
Topik : Risiko Pencemaran dan Bahaya Bagi Personil RS Sendiri. Implikasi untuk Pengelolaan Limbah RS di RSUP Dr. Sardjito |
Direktur RSUP Sardjito / diwakili : drg. Rini Sunaring Putri, M.Kes (direktur umum dan operasional) |
|
Topik: Kajian Teknik Tentang Pengelolaan Limbah Medis Berbasis Wilayah di DIY |
DR. Ir. Sarto, MSc Fakultas Teknik Kimia UGM |
|
Moderator: dr.Lutfan Lazuardi, M.Kes.,PhD | ||
12.45-13.00 |
Penutup Ketua Program Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat FK-KMK UGM |
Dr. Mubasysyir Hasanbasri, MA |
13.00-14.00 | Makan siang |
Link Webinar
Link Webinar : https://attendee.gotowebinar.com/register/2791759379468569345
Webinar ID: 411-919-451