Peringatan Hari Ginjal Sedunia 2019 dilaksanakan pada pekan ini, atau tepatnya 14 Maret 2019. Tema global tahun ini adalah “Kidney Health for Everyone Everywhere”. Tema yang diusung kali ini lebih mengarah pada promotif dan preventif. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam melaksanakan gaya hidup sehat untuk menjaga kesehatan ginjal dan memahami faktor-faktor risiko yang menyebabkan penyakit ginjal. Selain itu bagi mereka yang sudah terkena penyakit ginjal diharapkan melakukan perawatan dan menjalani pengobatan dengan baik agar kualitas hidupnya dapat terjaga.
Saat ini, sekitar 850 juta orang di dunia diperkirakan menderita penyakit ginjal. Penyakit ginjal kronis (Chronic Kidney Disease/CKD) sendiri menyebabkan 2,4 juta orang meninggal setiap tahunnya dan merupakan penyebab kematian terbanyak nomor enam di dunia. Sedangkan gangguan ginjal akut (Acute Kidney Injury/AKI) yang merupakan penyebab utama CKD telah berdampak pada lebih dari 13 juta orang di dunia dengan 85% kasus ditemukan di Negara berpenghasilan rendah atau menengah.
Tingginya beban penyakit ginjal di tingkat dunia mendorong masyarakat global untuk melaksanakan aksi peringatan Hari Ginjal Sedunia sebagai upaya advokasi meningkatkan pencegahan dan pengobatan dini penyakit ginjal.
Para pembaca website yang ingin mendukung aksi global ini dapat mengakses berbagai materi, tulisan serta poster untuk mengadakan kegiatan di institusi masing-masing dan terlibat gerakan masyarakat sedunia dalam menyuarakan kesehatan ginjal pada link berikut