Pembaca yang budiman Selamat tahun baru 2016. Tahun 2015 telah berlalu. Pada minggu pertama di tahun 2016 ini kami ingin mengajak pengunjung dan pembaca web MRS untuk me-review kembali tahun 2015 yang telah kita lewati. Kaleidoskop Manajemen RS menjadi topik bahasan yang akan kami sajikan. Diawali dengan pengantar tentang issue JKN di tahun ke-2 yang sangat mempengaruhi kinerja manajemen RS secara ekternal. Dilanjutkan kondisi tahun 2015 tentang keadilan penggunaan dana JKN dan distribusi sumber daya, kualitas rumah sakit, issue efisiensi dan strateginya, serta tuntutan transparasi manajemen RS. Pada akhir kaleidoskop kami akan sajikan beberapa leason learned dari tahun 2015 yang telah kita lewati, bahwa manajemen RS harus mampu mengantisipasi perubahan eksternal maupun mengendalikan perubahan internal yng terjadi. Selengkapnya silakan klik di sini. LEADERSHIP DALAM PENDIDIKAN KEPERAWATAN Pada edisi sebelumnya, web ini telah memuat tulisan tentang Leadership Keperawatan di Rumah Sakit. Jika ditarik garis mundur ke belakang, leadership pada tenaga perawat di RS seharusnya dimulai sejak masih dalam masa pendidikan di sekolah-sekolah keperawatan. Tulisan kali ini menyoroti mengenai seberapa banyak kurikulum pendidikan membekali para calon perawat dengan kemampuan leadership. Selain itu, tulisan ini juga mengaitkan antara output sekolah keperawatan yang diserap oleh RS sebagai tenaga kerja profesional dengan kebutuhan RS dalam memenuhi tuntutan akreditasi. Silakan simak selengkapnya di sini. Strategi Penyelenggaraan SIM-RS Open Source di Rumah Sakit Umum Daerah Artikel ini merupakan lanjutan dari tulisan sebelumnya bertajuk Pertimbangan Bagi Rumah Sakit Daerah Dalam Mengimplementasikan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIM-RS) Berbasis Open-Source. Setelah memahami kelebihan dan kekurangannya, informasi mengenai strategi pengembangan SIM-RS berbasis open source akan menjadi sesuatu yang bermanfaat bagi pengelola RS, karena masih jarang dibahas di berbagai media. Artikel ini disusun berdasarkan pengalaman penulis dalam mendampingi beberapa RS milik pemerintah daerah dalam mengembangan sistem informasi keuangan dengan menggunakan software berbasis open source. Artikel selengkapnya dapat disimak di sini |
|||
Website ini akan update setiap Selasa pagi. Nantikan Informasi terbaru setiap minggunya. | |||
+ Arsip Pengantar Minggu Lalu |
|||
Pertimbangan Bagi Rumah Sakit Daerah Dalam Mengimplementasikan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIM-RS) Berbasis Open-Source (Bagian I) |
|
PERSI: Tata Kelola Klinik yang Baik untuk Mewujudkan Patient Safety |
05 Jan2016
Edisi Minggu ini: 5 – 11 Januari 2016
Subscribe
Login
0 Comments