JENEPONTO – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lanto Daeng Pasewang (Latopas) Kabupaten Jeneponto, membuka layanan antrian online bagi para pasien yang ingin berobat.
Antrian online melalui aplikasi RS LDP SMART. Ini merupakan terobosan terbaru diluncurkan oleh Dir RS Latopas, Bustamin.
Bustamin mengatakan, RS LDP SMART ini berfungsi sebagai alat antrian secara online, sehingga akan mempermudah pasien tidak lagi antri berjam-jam.
“Fungsi dari alat ini bisa mengetahui jadwal berobat bagi para pasien,” ujar Bustamin, Kamis (25/3/2021).
Ini merupakan terobosan terbaru untuk menghindari atau mencegah penyebaran covid 19 dan membantu warga untuk berobat.
“Aplikasi ini berlaku bagi para pasien lama dan untuk pasien baru belum bisa kecuali sudah registrasi,” ungkapnya.
Menurutnya, aplikasi yang dipakai bisa berlaku juga untuk pasien BPJS dan dapat menjangkau semua pelayanan pasien RSUD Latopas
“Alat ini bisa menjangkau seluruh layanan pasien dari luar daerah dan bisa melayani pasien BPJS maupun Pasien Umum,” tutupnya.
Sumber: tribunnews.com